Action

Assalamu'alaikum wr. wb.

Tulisan berikutnya mengenai Action dalam TDA Ultimate Sucess Formula : Reason - Beliefe - Dream - Action - Strategy - Pray

ACTION

Aksi. Langkah pertama. Praktik.

Inilah hal utama dari semua kurikulum
TDA dan inilah jiwa dari komunitas TDA ... action oriented. Bahkan selain kepanjangan dari Tangan Di Atas, TDA berarti To Do Action buat yang belum punya bisnis dan akan memilikinya serta Take Double Action buat yang sudah punya bisnis dan ingin mengembangkannya.

Tiada gunanya besarnya belief, kekuatan dream dan bagusnya strategi, tanpa aksi. Langkah ke 1000 ditentukan oleh dilakukannya langkah pertama. Tidak ada waktu dan kondisi ideal dalam memulai sesuatu.

Kita tidak perlu ahli untuk mulai melakukan sesuatu karena kita membangun keahlian itu dari melakukannya, jadi lakukanlah !. Take Action Miracle Happened, No Action Nothing Happened. Kita tidak perlu hebat untuk memulai tapi kita harus memulai untuk menjadi hebat. Action Speaks Louder Than Words. Dunia dibangun oleh orang-orang yang selain bermimpi juga berusaha memujudkannya, yang action.

Sekedar menjadi pengamat dan seseorang yang pasif tidak akan membuat kita maju walau selangkah karena artinya kita diam di tempat. Silahturahmi mungkin menjadi salah satu aksi pertama. Karena dari sana, jika kita ikhlas, akan dijanjikan usia yang panjang dan luasnya rejeki. Sudah banyak yang membuktikannya.

Tidak banyak yang bisa dijabarkan disini karena menyangkut kekuatan dan keberanian diri kita dalam melakukannya. Apakah kita sudah action ?

Dalam fragmen kehidupan Terbang kali ini, ACTION adalah langkah kaki pertama kita dan langkah-langkah selanjutnya. Satu step awal kita untuk melakukan beribu step berikutnya. Action berkelanjutan yang terinsipari dan menginspirasi, Never Ending Inspired Action. Dengan Reason yang tepat, Belief dan Dream yang kokoh, serta Strategy yang handal dan tak lupa Pray yang tulus.

Ketika kita menyalakan lilin dan meletakannya dekat di bawah lengan kita maka kita akan sakit, karena lilin tidak kita gerakan, karena kita berhenti. Maka gerakanlah lilin itu terus menerus agar kita tidak merasakan sakit dari panasnya.

Semoga bermanfaat. Mohon maaf jika kurang berkenan.

Wassalam.

-Eko June-

TDA In Action

TDA Jogja-Solo

TDA Jogja-Solo

TDA Bekasi

TDA Bekasi

TDA With KADIN

TDA With KADIN

TDA At Malaysia

TDA At Malaysia

TDA Bandung

TDA Bandung

TDA With Tung Desem Waringin

TDA With Tung Desem Waringin

TDA Malang

TDA Malang

TDA Surabaya

TDA Surabaya

  © Free Blogger Templates Columnus by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP